Pontianak, 11 Juni 2023 – Tim mahasiswa Psikologi Islam dari IAIN Pontianak, yang terdiri dari Anis Muthoharoh, Hani Masrurina, dan Raden Tirta Yudistira (Tim B), telah berhasil maju ke babak final Kegiatan Olimpiade Agama, Sains, dan Riset Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (OASE PTKI) II se-Indonesia. Dalam perjalanan mereka, mereka didampingi oleh Wira Nugraha, M.Psi., Psikolog, yang merupakan dosen di program studi Psikologi Islam.
Persiapan untuk babak final OASE bidang Psikologi dimulai sejak tanggal 8 Mei 2023. Pada tahap ini, tiga tim yang terpilih melakukan presentasi berupa pemaparan rencana desain intervensi yang akan dilakukan. Setiap tim melakukan persiapan untuk pelaksanaan intervensi sesuai dengan rencana yang telah disusun. Pada tanggal 14 Mei 2023, Tim B melaksanakan intervensi melalui kegiatan pelatihan “Women Support Women”.
Pelatihan ini dipandu oleh dua narasumber perempuan yang juga merupakan dosen di IAIN Pontianak, yaitu Putriana, M.Pd., dan Dr. Patmawati, S.Ag., M.Ag. Waktu persiapan yang singkat, sekitar dua minggu, menjadi tantangan bagi tim dalam menyusun dan melaksanakan kegiatan intervensi ini. Namun, mereka berhasil mengatasi tantangan tersebut dengan baik. Pelaksanaan kegiatan dilakukan di ruang I.406 gedung Fakultas Ushuludin, Adab, dan, Dakwah (FUAD) IAIN Pontianak.
Setelah pelaksanaan intervensi, tim fokus pada penulisan paper. Penulisan paper dimulai pada tanggal 15 Mei 2023. Setiap harinya, tim berkumpul dan bekerja bersama untuk menyelesaikan paper serta mengirimkan progres kepada dosen pembimbing untuk dievaluasi. Proses penulisan paper dilakukan dengan pendampingan dari dosen pembimbing. Pengerjaan paper terakhir dilakukan pada tanggal 24 Mei 2023, di mana paper tersebut kemudian diunggah di website yang telah disediakan untuk pengumpulan.
Pengumuman nilai babak penyisihan dilakukan pada tanggal 31 Mei 2023. Seluruh tim beserta dosen pendamping berkumpul di ruangan program studi Psikologi Islam untuk membuka hasil pengumuman bersama-sama. Tim B berhasil meraih prestasi dan lolos ke babak final di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. OASE PTKI II 2023 merupakan kegiatan pertama yang diikuti oleh anggota tim, sehingga kesempatan untuk melaju ke babak final merupakan pencapaian yang patut disyukuri. Tim saat ini sedang berupaya melakukan yang terbaik untuk mempersiapkan diri menghadapi babak final. Latihan dan persiapan dilakukan dengan giat agar pemaparan materi hasil pelatihan dapat dilakukan dengan baik dan profesional.
Tim mahasiswa Psikologi Islam IAIN Pontianak dan dosen pembimbingnya, Wira Nugraha, M.Psi., Psikolog, sangat bersemangat dalam menghadapi babak final OASE PTKI II 2023. Mereka berharap dapat memberikan penampilan terbaik dan meraih prestasi yang membanggakan untuk IAIN Pontianak. Semoga keberhasilan mereka menjadi inspirasi bagi mahasiswa-mahasiswa lainnya untuk berprestasi dalam bidang psikologi dan kompetisi agama.

Penulis : Farli

Editor : Bambang

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *