Sungai Kupah (mahasiswa.iainptk.ac.id) – Mahasiswa dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak turut ambil bagian dalam menjaga akreditasi Pusat Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD) At-Takwa di Desa Sungai Kupah pada hari Senin, 7 Agustus 2023. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa Kuliah Kerja Lapangan (KKL) IAIN Pontianak yang tengah menjalankan tugas mengajar di PIAUD At-Takwa. Pada tanggal 8 Agustus, sebuah penilaian oleh panitia lembaga pendidikan dijadwalkan untuk mengevaluasi kondisi PIAUD At-Takwa dalam rangka menjaga akreditasi lembaga tersebut.
Mahasiswa KKL IAIN Pontianak di Desa Sungai Kupah ikut berperan dalam menjaga akreditasi PIAUD At-Takwa dengan melakukan berbagai kegiatan seperti menghias ruang belajar dan membersihkan lingkungan sekolah. Kolaborasi erat antara mahasiswa dan guru PIAUD At-Takwa terlihat dalam semangat bersama untuk memastikan akreditasi lembaga pendidikan ini terjaga dengan baik.
Selama tiga hari, mahasiswa menghasilkan hiasan-hiasan kreatif dari origami kertas, menciptakan berbagai bentuk seperti burung, kupu-kupu, serta bentuk-bentuk bulat dan kerajinan tangan lainnya yang nantinya akan dipasang di PIAUD At-Takwa. Kegiatan ini mencapai puncaknya pada Senin, tanggal 7 Agustus 2023, di mana mahasiswa bersama guru PIAUD mempersiapkan lingkungan sekolah mulai dari setelah Dzuhur hingga jam 20.00 WIB setelah Isya.
Respon positif dari masyarakat sangat terasa, bahkan masyarakat turut serta dalam membantu memasang umbul-umbul di sekitar PIAUD At-Takwa serta membersihkan rumput di halaman dan pinggiran jalan di sekitar sekolah. Semua pihak bergandengan tangan untuk membersihkan dan menghias bangunan PIAUD At-Takwa.
Harapan dari kegiatan ini adalah agar penilaian akreditasi lembaga pendidikan di PIAUD At-Takwa dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan dan kenyamanan lingkungan pendidikan anak-anak mereka.
Tujuan tersebut adalah untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi anak-anak dalam melakukan kegiatan pembelajaran di PIAUD At-Takwa Desa Sungai Kupah. Selain itu, diharapkan kegiatan ini juga dapat mempererat hubungan antara orang tua siswa dan guru, serta membangun silaturahmi yang lebih kuat dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekolah.
Penulis : Fathurrazaq
Editor : Farli Afif